Kamis, 08 Januari 2015

Perkembangan Harga Setelah Turunnya Harga BBM



Ungaran – Kebijakan pemerintah menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM) di awal tahun ini menimbulkan kebingungan di masyarakat terkait harga-harga kebutuhan pokok. Turun nya harga BBM menimbulkan pertanyaan apakah harga-harga kebutuhan pokok juga mengalami penurunan atau tidak.


Di pasar Bandarjo Ungaran, harga-harga kebutuhan pokok tidak terpengaruh oleh turunnya harga BBM. Narto, salah seorang pedagang di pasar Bandarjo mengungkapkan, meski harga BBM turun harga-harga kebutuhan pokok tetap sama. “Kalo disini sih harga-harga (kebutuhan pokok) masih stabil. BBM turun, harga-harga kayak bumbu-bumbu dapur misalnya, masih sama kayak sebelumnya.”

Menurutnya, untuk harga bahan-bahan pokok seperti bawang ataupun cabai, naik turunnya harga tidak dipengaruhi oleh fluktuasi harga BBM melainkan keadaan cuaca.  (MR)

Tidak ada komentar :

Posting Komentar